Ketahui! Jenis-jenis Septic Tank yang Bisa Digunakan

Menyediakan sanitasi yang benar sangatlah penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan rumah. Hindari sikap acuh tak acuh terhadap keberadaan sanitasi, khususnya bagi warga Depok, atau Anda harus menggunakan jasa sedot WC Depok akibat sikap Anda tersebut.

Rumah yang sehat menyediakan septic tank sebagai tempat pembuangan kotoran. Bayangkan bagaimana jadinya ketika sebuah rumah tidak memiliki sanitasi atau septic yang benar?

Ketahui jenis septic tank yang bisa Anda gunakan di rumah, terutama yang akan membangun rumah baru.

Jenis-jenis Septic Tank

1. Septic Tank Tertutup

Jenis septic tank yang pertama yakni seluruh bagian atasnya ditutup dengan cor beton bertulang. Tak hanya itu, dinding septic tank juga biasanya dilapisi dengan adukan semen, hanya bagian ruang resapannya yang dibiarkan.

Septic tank tertutup cocok digunakan pada rumah dengan lahan sempit seperti di lokasi perumahan. Sisakan lubang di atas septic tank agar gas di dalamnya bisa keluar masuk, lubang bisa dilengkapi dengan pipa.

2. Septic Tank Beton

Bahannya terbuat dari beton dengan ukuran yang terbilang besar. Bahkan beratnya bisa mencapai 4 kilogram atau bahkan lebih besar. Setidaknya kuat untuk menahan berat dalam tanah. Jenis septic tank beton lebih mudah dipasang dan banyak disukai oleh para penyedia jasa sedot WC karena memudahkan pekerjaannya.

3. Septic Tank Plastik

Jangan khawatir! Plastik yang digunakan jenis polietilen yang sangat kuat dalam kategori plastic. Bahannya lebih ringan dibandingkan septic tank beton dan tahan karat.

Karena bahannya yang ringan, Anda perlu memperhatikan ketika memasangnya karena harus memeriksa juga permukaan air di daerah tersebut. Untuk itu perlu diberi penahan agar tidak bergeser atau mengambang jika ada ruang di dalam tanahnya.

4. Septic Tank Fiberglass

Bahan yang digunakan masih sama dengan plastic, namun diperkuat serat (FRP). Tentu saja lebih kuat dari plastik, bobotnya ringan dan mudah diatasi ketika pemasangan. Sama seperti septic tank plastik, Anda harus memberikan penahan agar tidak bergeser di dalam ruang tanah tersebut.

 

Apapun jenis septic tank yang Anda gunakan, sebaiknya lakukan perawatan dengan menyedotnya. Jasa sedot WC bisa dipilih karena terbukti terpercaya memberikan pelayanan maksimal.